Search for Green

Saturday, January 8, 2011

40 Tahun Lagi, Bumi Menghadapi Kelangkaan Pangan

Tahukah Anda bahwa dalam 40 tahun ke depan harga pangan akan melonjak lebih dari dua kali lipat jika laju perubahan iklim dan pemanasan global dunia pada tingkat seperti saat ini! Ini berarti menyebabkan tingkat kekurangan pangan akan melonjak bagi masyarakat miskin di seluruh dunia.

Setelah tahun 2050, para ilmuwan iklim meprediksi temperatur Bumi mungkin akan naik menjadi 6.4 derajat C di atas tingkat suhu abad ke-20. Jika ini terjadi, planet Bumi akan menjadi suram untuk pertanian. Begitu kata peneliti senior Gerald Nelson dari International Food Policy Research Institute (IFPRI).
Para spesialis dari IFPRI yang berbasis di Washington mengatakan, mereka memasukkan 15 skenario populasi dan pertumbuhan pendapatan ke dalam model superkomputer iklim dan menemukan bahwa “perubahan iklim memperburuk masa depan kesejahteraan manusia, khususnya di antara orang termiskin di dunia.”
Penelitian yang diutarakan pada konferensi iklim PBB tahunan itu, menyebutkan harga akan didorong oleh kombinasi faktor: perlambatan produktivitas di beberapa tempat disebabkan oleh pemanasan dan pergeseran pola hujan, dan meningkatnya permintaan karena pengaruh pertumbuhan penduduk dan pendapatannya.
Inilah kekhawatiran baru yang muncul dari persoalan perubahan iklim d Bumi ini!

Source: 40 Tahun Lagi, Bumi Menghadapi Kelangkaan Pangan | Berita Cerita Kota Medan http://www.medantalk.com/40-tahun-lagi-bumi-menghadapi-kelangkaan-pangan/#ixzz1ARNpMrxf
Copyright: www.MedanTalk.com

No comments:

Post a Comment